Workshop Akreditasi dan Indeksasi Jurnal UNJ Menuju Jurnal Nasional dan Jurnal Internasional 2024

Workshop Akreditasi dan Indeksasi Jurnal Menuju Jurnal Nasional dan Jurnal Internasional

Jakarta, 7 Maret 2024 – Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Jakarta (LPPM UNJ) menggelar Workshop Akreditasi dan Indeksasi Jurnal Menuju Jurnal Nasional dan Internasional. Workshop ini dilaksanakan secara hybrid selama 2 hari, mengundang Pengelola Jurnal di UNJ. Tujuan dilaksanakannya workshop ini adalah meningkatkan pemahaman Pengelola Jurnal mengenai persiapan akreditasi dan indeksasi jurnal baik nasional maupun internasional. LPPM UNJ mengundang Kepala Pusat Publikasi dan Rumah Jurnal Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga, Bapak Faizal Risdianto S.S., M.Hum., selaku narasumber pada workshop kali ini. Selain menjadi kepala pusat publikasi di UIN Salatiga, Pak Faizal Risdianto juga pernah menjadi Anggota Relawan Jurnal Indonesia (RJI), Mendeley Advisor, Verifikator SINTA serta Associate Editor di DOAJ.

Workshop dibuka dengan sambutan Ketua LPPM, Prof. Iwan Sugihartono, M.Si. Melalui sambutannya, Ketua LPPM berharap narasumber dapat memberikan tips and trick bagaimana pengeloaan jurnal yang baik serta me-mantain jurnal agar tetap berada di status akreditasi SINTA bahkan bisa memperoleh indeksasi secara internasional. Ketua LPPM berharap, para pengelola Jurnal di UNJ dapat terus meningkatkan kualitas tata kelola jurnal supaya jumlah jurnal yang terakreditasi SINTA terus meningkat dan UNJ memiliki jurnal yang terindeks SCOPUS. Acara dilanjutkan dengan pemetaan dan pengelolaan jurnal di OJS UNJ, yang disampaikan oleh Dr. Widyaningrum Indrasari selaku Koordinator Pusat Publikasi Ilmiah, HKI, dan Pengembangan Jurnal LPPM UNJ.

*Bahaya Jurnal Ilmiah yang Terlalu Luas Fokus dan Cakupannya*





Faizal Risdianto, Kepala Pusat Publikasi dan Rumah Jurnal UIN Salatiga, hadir ke UIN Maulana Malik Ibrahim Malang atas undangan Pusat Publikasi Ilmiah-LP2M. Ia menjadi pembicara utama pada Workshop Strategi Jitu Menuju Indeksasi Internasional di Ruang Pertemuan Gedung Rektorat lt. 3, Kamis, 8 Agustus 2024. Di hadapan seluruh perwakilan pengelola jurnal ilmiah di UIN Malang, ia menilai bahwa sebagian besar, fokus dan cakupannya (focus and scope) terlalu luas. “Ini bisa menghambat jurnal dalam penilaian tim reviewer pengindeks internasional,” jelasnya.
Faizal menuturkan, banyak sekali lembaga pengindeks bagi terbitan ilmiah berskala internasional bereputas, seperti Web of Science (WoS), DOAJ, dan Scopus. Namun, dalam pemaparan materinya, ia lebih memfokuskan pada sistem penilaian Scopus. “Karena nampaknya di Indonesia, jurnal terindeks Scopus itu harga mati,” tambah Pria asli Karanganyar, Surakarta ini.

Kapus Jurnal UIN Salatiga Melakukan Bedah Tata Kelola 35 Jurnal Universitas Muria Kudus



LPPM Universitas Muria Kudus pada hari Jumat-Sabtu 13-14 Desember 2024 mengadakan acara Bootcamp Peningkatan Kualitas Pengelola Manajemen dan Substansi Naskah Menuju Jurnal Ilmiah Bereputasi di Hotel Morazen, di Kulon Progo, Yogyakarta. Acara ini dibuka oleh sambutan Rektor Universitas Muria Kudus, Prof. Dr. Ir. Darsono, M.Si. Beliau sangat mendorong kemajuan jurnal-jurnal di lingkungan Universitas Muria Kudus.

LIST JURNAL UNIV MURIA KUDUS

KELOMPOK JAM 07.30

1. Jurnal Psikologi Perseptual

View Journal | Current Issue | Register

2.Refleksi Edukatika : Jurnal Ilmiah Kependidikan

View Journal | Current Issue | Register

3. KREDO : Jurnal Ilmiah Bahasa dan Sastra

View Journal | Current Issue | Register

4. ANARGYA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika

View Journal | Current Issue | Register

5. JURNAL KONSELING GUSJIGANG

View Journal | Current Issue | Register

6. JURNAL CRANKSHAFT

View Journal | Current Issue | Register

7.  WASIS : Jurnal Ilmiah Pendidikan

View Journal | Current Issue | Register

8.  Prominent

View Journal | Current Issue | Register

9. Simetris: Jurnal Teknik Mesin, Elektro dan Ilmu Komputer

View Journal | Current Issue | Register

10. Journal of Industrial Engineering and Technology

View Journal | Current Issue | Register

11. TEYLIN: Teaching English to Young Learners in Indonesia

View Journal | Current Issue | Register

12. JPSITECH: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Sistem Informasi dan Teknologi

View Journal | Current Issue | Register

https://jurnal.umk.ac.id/index.php/jointtech  JURNAL INSYTECH UMK?

Jurnal Studi Manajemen Bisnis


MUHITA (Muria Jurnal Parahita)

View Journal | Current Issue | Register

Sinesis: Jurnal Bahasa

https://jurnal.umk.ac.id/index.php/sinesis

15 POIN PENTING TATA KELOLA JURNAL YANG IDEAL MENUJU AKREDITASI SINTA 2

15 POIN PENTING TATA KELOLA JURNAL YANG IDEAL MENUJU AKREDITASI SINTA 2

1. Pastikan ada Kesesuaian nama jurnal dengan yg terdaftar di e-ISSN (di Website, di Header, dan di judul sirahan full text artikel).

2. Pastikan Kelengkapan Publication Ethics-Sesuai COPE: www.publicationethics.org

3. Pastikan DOI tidak broken link.

4. Pastikan Focus and Scope Jurnal idealnya unik dan spesialis (jika ingin maju ke Scopus/untuk ke ARJUNA-SINTA masih aman).

5. Pastikan Kejelasan Nama Penerbit di deskripsi jurnal di halaman depan website (bukan di footer).

6. Pastikan Kejelasan Peer-Review Policy / Process: single, double blind, open review?.

7. Mantabkan Komposisi , Jejak Publikasi dan afiliasi Ketua Editor – Dewan Editor/Editorial Board (tautan URL CV; minimum 4 institusi berbeda, ideal 2-4 negara; terpisah dari dan bukan Mitra Bestari).

8. Mantabkan Komposisi , Jejak Publikasi dan afiliasi Mitra Bestari / Peer-Reviewer (tautan URL CV; minimum 4 Negara; terpisah dari dan bukan Mitra Bestari).

9. Pastikan dokumen review sudah diunggah per artikel dan atas nama reviewer sebenarnya (khususnya terbitan dua tahun terakhir).

10. Pastikan Statistik Pengunjung Unik per Hari 50 atau lebih.

11. Mantabkan Profil Sitasi Jurnal (Google Scholar, ResearchGate, atau lainya).

12. Pastikan Kelengkapan Author Guidelines (apakah lengkap hingga detil tiap bagian naskah?).

13. Pastikan tersedia laman berisi daftar Pengindeks dan tautannya ke profil jurnal di pengindeks tsb.

14. Pastikan Regularity terbitan (dua tahun terakhir; 2 terbitan per tahun; minimum 5 artikel per terbit).

15. Mantabkan Distribusi Asal penulis (minimum berasal dari dua institusi berbeda, ideal 5 negara).